- Pemprov Jambi Apresiasi Kehadiran Backstagers Indonesia sebagai Mitra Industri Kreatif
- Stabilitas Sektor Jasa Keuangan Terjaga di Tengah Meningkatnya Dinamika Global
- Lakukan Safari Subuh Keliling, Gubernur Al Haris Himbau Masyarakat agar Tidak Melalaikan Shalat
- Gubernur Al Haris Upayakan Putus Rantai Produksi CPO Kelapa Sawit
- Gubernur Al Haris Kukuhkan 54 Petugas Haji Provinsi Jambi
- Yuk Kenalan dengan Saham, Reksa Dana, dan Obligasi
- Warga Digemparkan Temukan Mayat Sejoli di Dalam Mobil Terparkir di Tempat Perbelanjaan Trona Ekspres
- Pastikan Seleksi PPPK Berjalan Lancar, Wawako Diza Pantau Langsung dan Apresiasi Peserta
- Dandim Pungky Beri Pembekalan dan Motivasi untuk Satgas Yonif 142/KJ Jelang Tugas di Papua
- Pungli Menggurita di Kota Jambi, Djokas Siburian Anggota DPRD kota Jambi Akan Tempuh Jalur Hukum: Saya Siap Buat Laporan Resmi
Koordinator Wilayah II Jampidsus Kejagung Lakukan Monitoring dan Evaluasi di Kejati Jambi

Keterangan Gambar : Koordinator Wilayah II Jampidsus Kejagung Lakukan Monitoring dan Evaluasi di Kejati Jambi
Mediajambi.com - Koordinator Wilayah II pada Jaksa Agung
Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung, I Made Sudarmawan, SH.,
MH., bersama Ketua Satgas II pada Jampidsus Kejagung, melaksanakan kegiatan
Monitoring, Evaluasi, dan Supervisi guna percepatan penanganan perkara di
bidang Tindak Pidana Khusus serta percepatan realisasi anggaran di Wilayah
Hukum Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jambi.
Kegiatan yang berlangsung pada Kamis (21/11) ini dihadiri
oleh Kepala Kejaksaan Tinggi Jambi, Dr. Hermon Dekristo, SH., MH., didampingi
Wakajati Jambi, Riono Budisantoso, SH., MA., beserta jajaran, termasuk Para
Asisten, Para Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari), Para Koordinator, Kepala Bagian
Tata Usaha (Kabag TU), Para Kepala Seksi Pidana Khusus (Kasi Pidsus), dan
Bendahara Pengelolaan Keuangan dari seluruh wilayah hukum Kejati Jambi.
Dalam arahannya, I Made Sudarmawan menyampaikan pentingnya
sinergi dan inovasi dalam percepatan penyelesaian perkara tindak pidana khusus.
"Kita harus memastikan penanganan perkara berjalan efektif, efisien, dan
berintegritas, sesuai arahan Jaksa Agung RI dalam mewujudkan penegakan hukum
yang berkeadilan," ujarnya.
Selain itu, beliau juga menekankan perlunya optimalisasi
serapan anggaran sebagai bagian dari dukungan operasional yang berkontribusi
terhadap keberhasilan program-program strategis di bidang Tindak Pidana Khusus.
Dr. Hermon Dekristo dalam sambutannya mengapresiasi
kunjungan dan dukungan dari tim Jampidsus. "Kegiatan ini memberikan
dorongan motivasi serta menjadi momen evaluasi yang penting untuk meningkatkan
kualitas kerja jajaran Kejaksaan Tinggi Jambi dalam memberantas korupsi dan
memperkuat tata kelola keuangan yang akuntabel," katanya.
Kegiatan ini diakhiri dengan sesi diskusi yang interaktif,
di mana jajaran Kejati Jambi menyampaikan berbagai capaian, kendala, dan usulan
untuk mendukung percepatan pelaksanaan tugas di bidang Pidana Khusus.
Melalui kegiatan ini, diharapkan Kejaksaan Tinggi Jambi
dapat terus berkontribusi dalam menciptakan tata kelola pemerintahan yang
bersih dan mendukung visi Indonesia Emas 2045.
#KejaksaanRI #JaksaAgung #Jampidsus #KejaksaanTinggiJambi
#Pidsuscerdaspastibisa #ASNBerakhlak #Berantaskorupsi #IndonesiaEmas2045