- Bappebti Kemendag Alihkan Tugas Pengaturan dan Pengawasan Aset Keuangan Digital termasuk Aset Kripto serta Derivatif Keuangan kepada OJK dan BI
- Jurnalis Mendominasi Juara Turnamen Domino HUT Jambi Ke-68
- KPU Kota Jambi Tetapkan Maulana-Diza Sebagai Pasangan Walikota Terpilih
- KPU Kota Jambi Gelar Rapat Pleno Terbuka, Penetapan Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Terpilih
- Kapolda Jambi Memimpin Upacara Sertijab Dirreskrimum, Dirpamobvit dan Kapolresta
- Kapolda Jambi Silaturahmi bersama Danlanal Palembang
- Hadirkan Spirit DNA R-Series, AEROX ALPHA Beri Dobrakan Desain yang Agresif Ala Motor Super Sport
- Pj Walikota Sampaikan Ucapan Selamat Maulana-Diza Sebagai Walikota dan Wakil Walikota Jambi Hasil Pemilihan Serentak Tahun 2024
- Kapolda Jambi Rotasi dan Mutasi di Jajaran Kepolisian
- Kaleidoskop 2024: 1.042 Km Jalan Tol Trans Sumatera dan Inovasi Digital, Wujudkan Asta Cita
Tiga Atlet Renang Jambi Masuk Pelatnas SEA Games 2023
Keterangan Gambar : Tiga Atlet Renang Jambi Masuk Pelatnas SEA Games 2023/f-lin
Mediajambi.com - Tiga atlet renang Jambi terpilih mengikuti program Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) persiapan SEA Games 2023 di Cambodia dan Asian Games di Hangshou, Tiongkok Tahun 2023.
"Alhamdulillah, satu perenang dan dua atlet polo air kita terpilih ke Pelatnas Sea Games. Semoga mereka bisa mewakili Indonesia ke ajang bergengsi ini," ujar pelatih Jambi dari Tanjab Barat, Syaiful Hendri, kepada wartawan, Sabtu.
Ketiga atlet itu adalah Muhammad Dimas Suidarmanto, atlet binaan Pengcab PRSI Kabupaten Tanjab Barat Barat, Rian Rinaldo dan Yusuf Budiman dari Pengcab Kota Jambi.
- Piala Dunia 2022: Yuk Saksikan Duel Seru Belanda vs Argentina0
- Wagub Jambi Buka Kejurprov Tarung Derajat0
- Piala Dunia 2022 : Bungkam Swiss dengan skor telak 6-1, Portugal Melaju Ke Perempat Final0
- Piala Dunia 2022 : Dani Alves Jadi Pemain Tertua Sepanjang Sejarah0
- Piala Dunia 2022 : Hajar Amerika Serikat 2-0 , Belanda Melaju ke Perempat Final0
Dimas Suidarmanto akan bergabung di Pelatnas bersama sepuluh perenang putra dari Bali, DKI Jakarta, Jawa Timur dan Jawa Tengah. Sedangkan pemain polo putra Rian dan Yusuf sudah sejak awal Oktober lalu sudah bergabung di tim Pelatnas.
Ketiga atlet Jambi itu akan menjalani program pelatnas SEA Games dan Asian Games 2023, yang dipusatkan di Jakarta. "Mereka juga akan mengikuti serangkaian program sampai masuk dalam tim merah putih untuk memperkuat Indonesia di arena aquatik internasional," paparnya.
Serangkaian tes juga akan dijalani dan ada juga sistem degradasi atlet jika kemampuan dan disiplinnya dianggap kurang maka bisa diganti dengan atlet nasional lainnya. "Namun kita berharap ketiga atlet Jambi tersebut bisa bertahan sampai ikut ke SEA Games dan Asian Games tahun depan," kata Syaiful Hendri.
Untuk Dimas Suidarmanto ini Pelatnas pertama dan merupakan kesempatan dia berprestasi di ajang internasional dengan masuk ke tim nasional. Sedangkan untuk Rian dan Yusuf merupakan pemain polo nasional dan mereka sudah beberapa kali memperkuat tim merah putih di pentas internasional.
"Saya berharap Dimas yang berhasil memecahkan rekor nasional di nomor gaya bebas putra pada Kejurnas lalu, menjadi modalnya untuk masuk ke dalam barisan tim renang Indonesia dan target utama bisa meraih medali pada PON 2024 di Aceh Medan," kata Syaiful Hendri.(Lin)