- Peralihan Pengaturan dan Pengawasan Derivatif Keuangan dengan Aset yang Mendasari Berupa Efek dari Bappebti ke OJK
- Gubernur Al Haris Kukuhkan 278 Siswa Baru Angkatan XXXII SMAN Titian Teras H Abdurrahman Sayoeti
- Gubernur Al Haris: Lomba Cerdas Cermat Sarana Edukasi Pembentukan Karakter Generasi Penerus
- Doa Bersama di Masjid At-Taqwa Warnai Peringatan HUT ke - 80 TNI di Korem 042/Gapu
- Wabup Katamso Hadiri Peringatan PRB di Mojokerto
- Wawako Diza Tekankan Pentingnya Peran Baznas : Memberikan Kontribusi Nyata Bagi Penguatan Kesejahteraan Masyarakat
- Komitmen Turunkan Angka Pengangguran Terbuka, Walikota Jambi Sambangi Ditjen Binalavotas Kemnaker
- Sebanyak 15 Petarung Jambi Siap Berlaga di PON Kudus Jawa Tengah
- 80 Atlit Jambi dari 8 Cabor Siap Persembahan Medali di PON Kudus Jawa Tengah
- Gubernur Al Haris Terima Kunker Panja Migas Komisi XII DPR RI
Wamendagri Bima Arya Apresiasi Tinggi Pelaksanaan Pelantikan Ketua RT Serentak

Keterangan Gambar : Wamendagri Bima Arya Apresiasi Tinggi Pelaksanaan Pelantikan Ketua RT Serentak
Mediajambi.com- Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya menyampaikan apresiasi tinggi terhadap pelaksanaan pelantikan serentak Ketua RT se-Kota Jambi yang digelar pada Rabu, 21 Mei 2025.
Ia menyebut pelantikan ini bukan hanya bersejarah bagi Kota Jambi, tetapi juga menjadi inspirasi nasional dalam membangun sinergi dan kolaborasi dari tingkat akar rumput.
"Saya sudah dua kali menjadi Wali Kota, tiga tahun menjadi Ketua Apeksi, dan tujuh bulan menjabat Wamendagri. Tapi belum pernah melihat hal seperti ini sebelumnya. Kota Jambi hari ini mencatat sejarah luar biasa," ujar Bima Arya dalam sambutannya.
Ia menilai, pelantikan RT secara serentak ini menjadi bagian dari transformasi demokrasi lokal yang nyata.
Terlebih, proses ini berlangsung tanpa adanya gugatan hukum, menunjukkan kedewasaan demokrasi di Kota Jambi.
"Saya salut, tidak ada satu pun gugatan ke Mahkamah Konstitusi. Ini bukti Kota Jambi sudah dewasa secara politik dan berdedikasi tinggi. Bahkan prosesnya swadaya, rakyat menjadi aktor utama perubahan," ungkapnya.
Bima Arya juga menyoroti bahwa, tahun 2024 dan 2025 merupakan momen penting dalam sejarah bangsa Indonesia.
Pilkada serentak yang pertama kali diselenggarakan pada November 2024 menjadi upaya menyelaraskan arah pembangunan pusat, provinsi, hingga kabupaten/kota.
Pada Februari 2025, pelantikan kepala daerah serentak oleh Presiden RI menjadi sejarah baru.
"Hari ini di Kota Jambi, dua sejarah itu bertemu: pelantikan serentak dan pengukuhan RT sebagai pemangku adat. Ini bukan hanya peristiwa lokal, tapi nasional. Saya akan laporkan kepada Menteri dan Presiden agar menjadi inspirasi bagi daerah lain," tambahnya.
Ia juga memberi pesan bahwa, pelantikan RT ini bukan hanya tentang administrasi, tetapi juga membangun harapan dan kepemimpinan dari bawah.
"Siapa tahu, dari Ketua RT yang hari ini dilantik, kelak lahir pemimpin Jambi, bahkan pemimpin nasional. Karena inilah bibit inovasi dan transformasi nyata dari rakyat untuk negara," tutupnya.(Yen)