- Pentingnya Literasi Keuangan Bagi Perempuan Hebat Pekerja Migran Indonesia
- Gubernur Al Haris: Pemerintah Fokus Tingkatkan Kesejahteraan Rakyat
- Wagub Sani Dukung Pengembangan Kekayaan Intelektual Melalui Kanwil Kementerian Hukum Jambi
- Cerita Srikandi Perubahan, Dari Lapas kini Buka Lapangan Kerja
- Inflasi Provinsi Jambi 0,32 pada Maret 2025, Andil Terbesar Disumbang Tarif Listrik
- Pemkab Tanjab Barat Menggelar Apel Gabungan Perangkat Daerah Dirangkaikan dengan Halal Bihalal Seluruh Pegawai
- Bupati H. Anwar Sadat Menghadiri Rapat Paripurna Ketiga, Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Terhadap LKPJ 2024
- Bupati Tanjung Jabung Barat Memimpin Langsung Rakor Instruksi Presiden RI Terkait Pembentukan Satgas PSN
- Bupati Tanjung Jabung Barat Mengikuti Kegiatan Road To Kajanglako XIII
- Bupati H Anwar Sadat Dilantik sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Gerakan Pramuka Cabang Tanjung Jabung Barat
Edi Purwanto: Prinsipnya Bangun Kesadaran Integritas Pada Diri Untuk Cegah Korupsi dan Gratifikasi

Keterangan Gambar : Edi Purwanto: Prinsipnya Bangun Kesadaran Integritas Pada Diri Untuk Cegah Korupsi dan Gratifikasi
Mediajambi.com- Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto
menghadiri kegiatan sosialisasi antikorupsi dan gratifikasi bagi anggota DPRD
Provinsi Jambi dan anggota DPRD Kota Jambi beserta pasangan, Jumat (15/9) di
Aula Rumah Dinas Gubernur Jambi.
Pada kesempatan ini, turut hadir Wakil Ketua DPRD Provinsi
Jambi, Faisal Riza, dan sejumlah anggota DPRD Provinsi Jambi beserta istri.
Hadir juga Pimpinan DPRD Kota Jambi dan sejumlah anggota DPRD Kota Jambi.
Adapun yang menjadi pembicara dalam kegiatan sosialisasi ini yakni Muhammad
Indra Furqon, selaku Koordinator Group Head Verifikasi, Pelaporan, dan
Pemeriksaan Gratifikasi KPK.
Muhammad Indra Furqon nemberikan materi tentang bagaimana
kegiatan-kegiatan yang dikatakan sebagai tindakan suap maupun gratifikasi.
Upaya sosialisasi ini sebagai bentuk edukasi kepada seluruh pihak terutama
aparatur negara untuk mencegah suap dan gratifikasi.
Terhadap hal ini, Ketua DPRD Jambi, Edi Purwanto menyambut
baik terhadap sosialisasi yang diberikan pada hari ini dengan mengundan DPRD
Provinsi Jambi dan DPRD Kota Jambi. Edukasi mengenai tindakan-tindakan korupsi
dan pencegahan ini kata Edi Purwanto penting, sehingga menjadi pendoman bersama
untuk bekerja sesuai norma dan aturan serta menjaga integritas.
"Hari ini kita menghadiri undangan sosialisasi oleh KPK
dengan pemateri pak Muhammad Indra Furqon yang menyampaikan beberapa hal
penting dan menyadarkan kita semua, membangun kesadaran kolektif seluruh anak
negeri baik masyarakat biasa, maupun pejabat negara,"ujarnya.
Edi Purwanto menyadari bahwa melalui sosialisasi ini
memberikan pengetahuan yang luas terutama bagi anggota DPRD Provinsi Jambi.
Adanya pengetahuan ini, diharapkan Edi Purwanto semakin menguatkan komitmen
bersama untuk menjaga marwah DPRD Provinsi Jambi.
"ternyata setelah kita ikuti ada banyak pengetahuan
yang secara rinci kita dapatkan, suap itu apa, budaya ketimuran itu apa,
gratifikasi itu seperti apa mislanya terkait traktiran gorengan saja itu tidak
boleh kalau ada kepentingan di baliknya. Jadi ini pengetahuan kita bersama
untuk menjaga marwah DPRD,"tegasnya.
Disisi lain, dari penyampaian Muhammad Indra Furqon, Edi
Purwanto mengajak kepada seluruh masyarakat untuk membentengi diri dengan
keimanan. Integritas pada masing-masing individu, disebutkan oleh tokoh muda
jambi ini yang harus dibangun dan dimiliki oleh setiap orang.
"Tapi intinya adalah spiritnya satu yaitu membangun
kesadaran diri kita , sistemnya di bangun dan sudah bagus tapu kalau manusianya
tidak punya integritas maka sulit, jadi kembali ke manusia-manusianya
lagi,"ungkapnya.
"Semoga kita terhindar dari suap, bagaimana kita
memahami apa itu gratifikasi, artinya tidak hanya pelayan publik tingkat tinggi
tapi juga dibawah pun seperti RT sampai pelayan publik tidak hanya ASN tapi
honorer juga berpotensi, mari kita bentengi diri dengan keimanan
kita,"pungkasnya.(*)