Jelang Musprov, Pengurus Koni Audensi dengan Gubernur Jambi

By MS LEMPOW 18 Des 2020, 10:29:38 WIB Olahraga
Jelang Musprov, Pengurus Koni Audensi dengan Gubernur Jambi

Mediajambi.com - Jelang Musyawarah Provinsi (Musprov) Koni Provinsi Jambi. Pengurus Koni Provinsi Jambi melakukan audensi dengan Gubernur Jambi yang dihadiri langsung Ketua Umum Koni Provinsi Jambi, H Indra Armendaris Jumat (18/12/2020).

Dalam laporannya Ketua Umum Koni Provinsi Jambi H Indra Armendaris mengatakan persiapan Musprov sudah selesai.  Tinggal menunggu pelaksanaan yang dijadwalkan tanggal 22-23 Desember 2020.

Dalam Musprov nanti akan dilakukan pemilihan ketua umum Koni Provinsi Jambi mendatang.

Baca Lainnya :

Dikatakannya dalam musprov ini juga akan dihadiri Pengurus Koni kabupaten/kota. Kemudian dari cabor dan pengurus koni pusat. 

Untuk diketahui dalam Musprov nanti ada dua calon yang bersaing memperebutkan orang nomor 1 di Koni Provinsi Jambi. Dua calon itu yaitu pertahana H Indra Armendaris dan Budi Setiawan yang juga Ketua Koni Kota Jambi. 

Gubernur Jambi H Fachrori Umar mengapresiasi atas dilaksanakan Musprov nanti.  Namun demikian dia berharap harus mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah.

Apalagi dimasa pandemi Covid-19 dan penyebarannya di Provinsi Jambi masih tinggi. Untuk itu guna memutuskan rantai penularan Covid-19 yang sampai saat ini belum berakhir.  

Jadi dia berharap dalam musprov nanti mematuhi protokol kesehatan. Seperti memakai masker,  mencuci tangan pakai sabun dan menjaga jarak atau tidak berkerumun. "Jadi dalam musprov nanti harus jaga jarak," ucapnya. 

Apalagi kata Fachrori yang hadir dalam Musprov nanti cukup banyak. "Mari kita sama-sama mematuhi protokol kesehatan agar jangan ada klaster baru," ucap Gubernur. 

Fachrori berjanji akan hadir pada acara itu.  Masalahnya saat yang bersamaan ada kegiatan di Jakarta. "Mudah-mudahan saya bisa hadir membuka acara, guna memajukan olahraga di Provinsi Jambi," ucapnya lagi. (mas) 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment