- Pemkab Tanjab Barat Menggelar Apel Gabungan Perangkat Daerah Dirangkaikan dengan Halal Bihalal Seluruh Pegawai
- Bupati H. Anwar Sadat Menghadiri Rapat Paripurna Ketiga, Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Terhadap LKPJ 2024
- Bupati Tanjung Jabung Barat Memimpin Langsung Rakor Instruksi Presiden RI Terkait Pembentukan Satgas PSN
- Bupati Tanjung Jabung Barat Mengikuti Kegiatan Road To Kajanglako XIII
- Bupati H Anwar Sadat Dilantik sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Gerakan Pramuka Cabang Tanjung Jabung Barat
- Bupati Tanjung Jabung Barat Menyambut Optimis Peresmian Akatara Gas Processing Facility Milik Jadestone Energy
- Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Menghadiri Musrenbang- RKPD tahun 2026
- Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Pantau Kegiatan Pembersihan Drainase Di Sepanjang Jalan Jenderal Sudirman
- Bupati Tanjung Jabung Barat Membuka Pembinaan Tahap Pertama Qori-Qoriah
- Pemkab Tanjung Jabung Barat Pacu Pembangunan Infrastruktur Jalan Di Kecamatan Seberang Kota
Prof Helmi Resmi Dilantik Menjadi Rektor Unja Periode 2024-2028

Keterangan Gambar : Prof Helmi Resmi Dilantik Menjadi Rektor Unja Periode 2024-2028
Mediajambi.com - Prof Dr Helmi S.H.,M.H resmi menjabat sebagai Rektor ke-9
Universitas Jambi periode 2024-2028. Prof Helmi dilantik oleh Menteri
Pendidikan Kebudayaan Riset, Teknologi, (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim
diwakilkan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemendikbudristek, Ir. Suharti,
M.S.,Ph.D di Gedung Ki Hadjar Dewantara Kemendikbudristek, Jakarta, Rabu
(31/2/24).
Prof. Helmi menggantikan rektor lama Prof. Drs. H. Sutrisno,
M.Sc.,Ph.D., yang menjabat pada periode 2020-2024. Prof. Helmi berhasil meraih
suara terbanyak pada pemilihan Rektor yang dilaksanakan pada 22 November 2023
lalu.
Bersamaan dilakukan juga pelantikan Rektor Universitas Jember. Sekjen Kemendikbud
mengatakan sangat berharap kedua rektor tersebut dapat mendorong peningkatan
kinerja Perguruan Tinggi masing-masing. "Lihat kembali capaian kinerja
yang telah dicapai sampai saat ini, pasang target yang optimal dan langsung
menyusun barisan untuk memastikan target-target yang bapak capai pada tahun
2024-2028 dapat terlaksana,”ujar Ir. Suharti, M.S.,Ph.D.
Sekjen Kemenristekdikti juga mengatakan untuk semua pejabat
yang dilantik agar bergotong royong, bekerjasama, berkolaborasi, dan tetap
memegang prinsip didalam menjalankan pekerjaan sehari-hari dalam membangun
kerjasama dengan semua pemangku kepentingan baik itu kementerian, lembaga lain,
pemerintah daerah, swasta, termasuk juga lembaga non organisasi pemerintah dan
tenaga pendidik serta yang tidak kalah penting adalah masyarakat yang diberi
layanan.
Prof. Dr. Helmi, S.H.,M.H., lahir di Campang Tiga pada
tanggal 06 Juni 1971. Helmi menempuh pendidikan S1 di Fakultas Hukum UNJA pada
tahun 1995 kemudian melanjutkan studi S2 pada tahun 2008 dan S3 tahun 2011 di
Universitas Padjadjaran Bandung.
Prof. Helmi saat ini
merupakan Guru Besar Fakultas Hukum UNJA. Prof. Helmi pernah menjabat sebagai
Ketua Program Studi Magister Kenotariatan Fakultas Hukum Universitas Jambi
tahun 2012-2013, Wakil Dekan Bidang Akademik, Kerja Sama dan Sistem Informasi
Fakultas Hukum Universitas Jambi tahun 2013-2017 dan menjadi Dekan Fakultas
Hukum Universitas Jambi periode 2017-2021.
Ucapan selamat atas pelantikan Helmi juga terlihat tidak
hanya melalui karangan bunga di Kampus Unja Mendalo. Banyak sahabat, teman dan
kerabat Prof Helmi mengucapkan selamat melalui medsos. (Lin)