Universitas Terbuka Jambi Jaring Ribuan Mahasiswa Baru

By MS LEMPOW 12 Jul 2023, 22:15:20 WIB RAGAM
Universitas Terbuka Jambi Jaring Ribuan Mahasiswa Baru

Keterangan Gambar : Universitas Terbuka Jambi Jaring Ribuan Mahasiswa Baru


Mediajambi.com -  Setelah satu bulan pendaftaran mahasiswa baru tahun 2023, Perguruan Tinggi Negeri Universitas Terbuka (UT) Jambi yang mengkhususkan diri dalam pembelajaran jarak jauh, berhasil menarik hampir 2.000 mahasiswa baru. Mereka  bergabung dan memilih program studi yang ditawarkan mulai dari D3, S1, S2, dan S3.

Dijelaskan Direktur UT Jambi, Yasir Ryadi bahwa program studi yang paling diminati oleh calon mahasiswa adalah S1 Manajemen, S1 PGSD, S1 PGSD PAUD, S1 Ilmu Hukum. Menyusul kemudian, Sistem Informasi Administrasi Bisnis, serta beberapa program studi lainnya.

"Jumlah mahasiswa UT Jambi diperkirakan akan terus bertambah seiring dengan upaya sosialisasi dan promosi yang intensif yang dilakukan oleh seluruh mitra UT, baik melalui media massa maupun media sosial," papar Yasir.

Melalui upaya sosialisasi dan promosi yang intensif tersebut, UT semakin dikenal dan dipahami oleh masyarakat sebagai perguruan tinggi negeri ke-45 yang menyediakan pembelajaran jarak jauh. Sehingga minat generasi milenial untuk melanjutkan pendidikan di UT semakin meningkat.

Dalam rangka lebih mendekatkan dan mempopulerkan UT di masyarakat Jambi, pada awal Juli 2023, UT Jambi mengadakan Rapat Kerja Daerah di Jambi. Rakerda ini dihadiri oleh pengelola Kelompok Belajar dan Satuan Layanan Terpadu (SALUT) yang tersebar di seluruh Provinsi di Jambi. Berikut para  dosen dan tenaga kependidikan UT guna menyamakan persepsi dalam memasarkan UT di masyarakat.

Agenda Rapat Kerja Daerah tersebut adalah meningkatkan pelayanan akademik dan non-akademik serta peningkatan jumlah mahasiswa baru. Hasil dari rapat kerja tersebut kemudian menghasilkan sejumlah kebijakan strategis yang akan ditempuh dalam menarik dan menerima mahasiswa baru. (YR)

 

 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Semua Komentar

Tinggalkan Komentar :