- Cerita Srikandi Perubahan, Dari Lapas kini Buka Lapangan Kerja
- Inflasi Provinsi Jambi 0,32 pada Maret 2025, Andil Terbesar Disumbang Tarif Listrik
- Pemkab Tanjab Barat Menggelar Apel Gabungan Perangkat Daerah Dirangkaikan dengan Halal Bihalal Seluruh Pegawai
- Bupati H. Anwar Sadat Menghadiri Rapat Paripurna Ketiga, Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Terhadap LKPJ 2024
- Bupati Tanjung Jabung Barat Memimpin Langsung Rakor Instruksi Presiden RI Terkait Pembentukan Satgas PSN
- Bupati Tanjung Jabung Barat Mengikuti Kegiatan Road To Kajanglako XIII
- Bupati H Anwar Sadat Dilantik sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Gerakan Pramuka Cabang Tanjung Jabung Barat
- Bupati Tanjung Jabung Barat Menyambut Optimis Peresmian Akatara Gas Processing Facility Milik Jadestone Energy
- Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Menghadiri Musrenbang- RKPD tahun 2026
- Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Pantau Kegiatan Pembersihan Drainase Di Sepanjang Jalan Jenderal Sudirman
Wairjenad Kasad Tinjau Posko Karhutla di Makorem 042/Gapu

Keterangan Gambar : Wairjenad Kasad Tinjau Posko Karhutla di Makorem 042/Gapu/f-yen
Mediajambi.com- Dalam
rangka melaksanakan Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) TMMD 117 Kodim 0416/Bute
Tahun 2023 di Desa Talang Silungko Kecamatan Bathin II Pelayang Kabupaten Bungo
Provinsi Jamb, Wairjenad Kasad Mayjen TNI Dr. Hasanudin. S.IP., M.M., didampingi
isteri dan Kaban Anev Ban Sat Itjenad Letkol Inf Jani Setiadi tiba di Bandara
Sultan Thaha Jambi pada Rabu, 2 Agustus 2023 kemarin.
Plh Kapenrem 042/Gapu Kapten Inf AR Dalimunthe dalam
keterangan tertulisnya, Kamis (3/8) mengatakan bahwa rombongan Wairjenad Kasad
setibanya di Bandara Sultan Thaha Jambi, disambut oleh Kasdam II/Sriwijaya
Brigjen TNI Ruslan Efendi, Danrem 042/Gapu Brigjen TNI H. Supriono. S.IP., M.M,
Kasrem 042/Gapu, PJU Korem 042/Gapu, Dandim 0415/Jambi, Dandim 0416/Bute,
Danyonif 142/KJ serta para Dan/Ka Balak Aju Korem.
Setelah istirahat sejenak di VIP Room Bandara Sultan Thaha
Jambi, Wairjenad bersama rombongan menuju Makorem 042/Gapu.
Tiba di Makorem 042/Gapu, Wairjenad Kasad menyempatkan waktu
untuk meninjau Posko Karhutla sebagai posko utama untuk memonitor seluruh posko
yang tersebar di sejumlah lokasi wilayah Provinsi Jambi.
"Apabila ada asap dan api, maka personel Satgas yang
bertugas di posko-posko tersebut, akan bergerak cepat mendatangi lokasi
terjadinya kebakaran lahan," ungkap Kapenrem.
Berada di Posko Karhutla, Wairjenad bersama Kasdam
II/Sriwijaya, menerima penjelasan oleh Danrem 042/Gapu, Brigjen TNI. H.
Supriono. S.IP., M.M, tentang kondisi
wilayah dan situasi terkini yang terjadi di wilayah Jambi terkait perkembangan
Karhutla.
Selanjutnya, Wairjenad, Kasdam dan rombongan melaksanakan
sesi Foto bersama di depan Makorem 042/Gapu bersama Danrem dan Pejabat Korem
lainnya setelah itu Sholat Dzuhur berjamaah di mesjid At Taqwa Korem.
Diagendakan hari ini, Wairjenad bersama Kasdam II/Sriwijaya
didampingi Danrem 042/Gapu dan kru lainnya, akan terbang menggunakan Helly ke
lokasi TMMD ke-117 di wilayah Kab. Bungo, tandas Kapten Dalimunthe. (Penrem
042/Gapu).(*)