- Pemkab Tanjab Barat Menggelar Apel Gabungan Perangkat Daerah Dirangkaikan dengan Halal Bihalal Seluruh Pegawai
- Bupati H. Anwar Sadat Menghadiri Rapat Paripurna Ketiga, Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Terhadap LKPJ 2024
- Bupati Tanjung Jabung Barat Memimpin Langsung Rakor Instruksi Presiden RI Terkait Pembentukan Satgas PSN
- Bupati Tanjung Jabung Barat Mengikuti Kegiatan Road To Kajanglako XIII
- Bupati H Anwar Sadat Dilantik sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Gerakan Pramuka Cabang Tanjung Jabung Barat
- Bupati Tanjung Jabung Barat Menyambut Optimis Peresmian Akatara Gas Processing Facility Milik Jadestone Energy
- Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Menghadiri Musrenbang- RKPD tahun 2026
- Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Pantau Kegiatan Pembersihan Drainase Di Sepanjang Jalan Jenderal Sudirman
- Bupati Tanjung Jabung Barat Membuka Pembinaan Tahap Pertama Qori-Qoriah
- Pemkab Tanjung Jabung Barat Pacu Pembangunan Infrastruktur Jalan Di Kecamatan Seberang Kota
Waka DPRD Jambi Pinto Jayanegara Akan Dianugerahi Gelar Adat dari Sultan Pakubuwono XIII

Keterangan Gambar : Waka DPRD Jambi Pinto Jayanegara Akan Dianugerahi Gelar Adat dari Sultan Pakubuwono XIII
Mediajambi.com-
Mantap, Wakil Ketua (Waka) II DPRD Provinsi Jambi Pinto Jayanegara,
B.A., S.Psi., M.Si. akan mendapatkan penganugerahan gelar adat Keraton
Surakarta Hadiningrat. Pemberian gelar dari Sultan Pakubuwono XIII ini
rencananya dilangsungkan di Kota Solo dengan gelar Kanjeng Raden Tumenggung
(KRT) K.R.T. Pinto Jayanegara Hadiningrat, BA, S.Psi., M.Si.
Atas gelar tersebut, mengucapkan terimakasih kepada Raja
Pakubuwono XIII telah memberikan penganugerahan adat. "Saya mendoakan
penganugerahan ini menjadi motivasi dan penyemangat dalam menjaga amanah yang
telah dipercayakan," katanya kepada awak media, Jum'at (11/7/2024).
Pinto menjelaskan, penyerahan gelar adat tersebut
dijadwalkan pada Agustus 2024 mendatang di Kota Solo. Kota Solo adalah kota
dimana Presiden RI Ir. H. Joko Widodo dan wakil Presiden terpilih K.P. H.
Gibran Rakabuming Raka, B.Sc. "InsyaaAllah saya akan hadir dan tentu ini
suatu kehormatan untuk Jambi," ujarnya.
Gelar Adat Keraton Surakarta yang diberikan kepada K.R.T.
Pinto Jayanegara Hadiningrat, BA, S.Psi., M.Si. melalui proses panjang dan
penuh kecermatan sehingga putra daerah Jambi tersebut diputuskan layak
diberikan gelar adat. Lebih kurang sekitar lima bulan lalu, keraton Surakarta
melakukan berbagai macam persyaratan dan pertimbangan.
Sebelumnya Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat juga
pernah memberikan Gelar Bangsawan kepada beberapa tokoh nasional, yakni Fadly
Zon, Tri Rismaharini, Susi Pudjiastuti, Adhyaksa Dault, Menkes Budi Gunadi,
Sutiyoso, dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan namanya kini menjadi
Kanjeng Pangeran Gibran Rakabuming Widura Negara.(*)