Walikota Jambi Maulana Tinjau Proses Pemilihan Ketua RT Serentak

By MS LEMPOW 26 Apr 2025, 12:06:55 WIB KOTA
Walikota Jambi Maulana Tinjau Proses  Pemilihan Ketua RT Serentak

Keterangan Gambar : Walikota Jambi Maulana Tinjau Proses Pemilihan Ketua RT Serentak


Mediajambi.com- Pelaksanaan pemilihan Rukun Tetangga (RT) serentak di Kota Jambi mulai dilaksanakan pada hari ini Sabtu (26/4/2025).

Walikota Jambi Maulana turun langsung meninjau proses pemilihan RT yang ada di Kota Jambi.

Dikatakan Maulana, dirinya merasa terharu proses pemilihan RT serentak se-Kota Jambi dapat terlaksana meski dirinya baru 2 bulan menjabat sebagai Walikota Jambi.

    "Ini merupakan Ibu Kota Provinsi Jambi, mudah-mudahan semangat gotong royong terus kita jaga, dan program kampung bahagia bisa terwujud," ujarnya, saat ditemui di RT 26, Kecamatan Telanaipura, Kota Jambi.

    Maulana berpesan secara khusus kepada Ketua RT se-Kota Jambi yang terpilih dalam proses pemilihan Ini dapat merangkul semua masyarakat.

    Nantinya, dikatakan Maulana, setelah pelantikan Ketua RT, pihaknya akan mengukuhkan juga sebagai pemangku adat.

    Diketahui, dari 1650 RT di Kota Jambi, ada sekitar 1299 RT yang melaksanakan tahapan pemungutan suara di 11 Kecamatan se-Kota Jambi.(**)




    Write a Facebook Comment

    Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

    Semua Komentar

    Tinggalkan Komentar :