- Gubernur Al Haris: Tali Tigo Sapilin Pilar Pembangunan Provinsi Jambi
- Ini Pengakuan Pelaku Pembunuhan Sopir Travel Matnur : Mobil Ditinggal di Bawah Tol
- IM3 Platinum dan Apple Berikan Pengalaman Next Level di Peluncuran iPhone 16
- Pilkate RT 05 Kelurahan Legok Ditunda
- Pemilihan Ketua RT 02 Kelurahan Kenali Besar Berlangsung Damai
- Pilkate Serentak Kota Jambi 2025 Berlangsung Meriah, Wali Kota Maulana Pantau Langsung TPS
- Kapolda Jambi Dikukuhkan Sebagai Anggota Pembina LAM Provinsi Jambi
- Polda Jambi Buru Pemain Minyak Ilegal di Bajubang Batanghari, 4 DPO Bakal Dikejar
- Hakim Tolak Keberatan Helen, Perintahkan Jaksa Hadirkan Saksi ke Persidangan
- Setrum Ikan di Sungai Batanghari, Dua Warga Legok Diamankan Ditpolairud Polda Jambi
Walikota Jambi Maulana Tinjau Proses Pemilihan Ketua RT Serentak

Keterangan Gambar : Walikota Jambi Maulana Tinjau Proses Pemilihan Ketua RT Serentak
Mediajambi.com- Pelaksanaan pemilihan Rukun Tetangga (RT) serentak di Kota Jambi mulai dilaksanakan pada hari ini Sabtu (26/4/2025).
Walikota Jambi Maulana turun langsung meninjau proses pemilihan RT yang ada di Kota Jambi.
Dikatakan Maulana, dirinya merasa terharu proses pemilihan RT serentak se-Kota Jambi dapat terlaksana meski dirinya baru 2 bulan menjabat sebagai Walikota Jambi.
"Ini merupakan Ibu Kota Provinsi Jambi, mudah-mudahan semangat gotong royong terus kita jaga, dan program kampung bahagia bisa terwujud," ujarnya, saat ditemui di RT 26, Kecamatan Telanaipura, Kota Jambi.
Maulana berpesan secara khusus kepada Ketua RT se-Kota Jambi yang terpilih dalam proses pemilihan Ini dapat merangkul semua masyarakat.
Nantinya, dikatakan Maulana, setelah pelantikan Ketua RT, pihaknya akan mengukuhkan juga sebagai pemangku adat.
Diketahui, dari 1650 RT di Kota Jambi, ada sekitar 1299 RT yang melaksanakan tahapan pemungutan suara di 11 Kecamatan se-Kota Jambi.(**)