Hari ke-3 Pencarian Nyilat Warga SAD Tenggelam Belum Ditemukan

By MS LEMPOW 29 Nov 2020, 06:57:21 WIB HUKRIM
Hari ke-3 Pencarian Nyilat  Warga SAD Tenggelam Belum Ditemukan

Mediajambi.com- Memasuki hari ke-3 pencarian  Nyilat (20) waga Suku Anak Dalam (SAD) yang tenggelam di Sungai Batanghari, belum ditemukan.  Lokasi tenggelam korban di Kelurahan Simpang Sungai Rengas, Kecamatan Muara Sebo Ulu, Kabupaten Batanghari. 

Komandan tim Kantor Basarnas Jambi Djunianto mengatakan, pihaknya terus menyisir sekitar sungai dimana korban tenggelam. Bahkan, lingkup pencarian pun diperluas.

"Dan Basarnas melakukan pencarian sampai hari ketiga, hasilnya masih nihil. Unsur pencarian melibatkan BPBD, kepolisian, TNI dan masyarakat," ujar Djunianto singkat dalam video yang dirilis humas kantor Basarnas Jambi, Sabtu (28/11/2020).

Baca Lainnya :

Diketahui, korban berjenis kelamin laki-laki ini laporkan tenggelam pertama kali oleh camat Muaro sebo Ulu, Kamis (26/11/2020) sekitar pukul 11.10 wib.

Saat kejadian sekitar pukul 09.30 Wib korban yang merupakan Suku Anak Dalam (SAD) sedang pergi menyebrang menggunakan perahu ketek, lalu perahu tersebut terbalik. Korban diketahui memiliki riwayat penyakit epilepsi. (yen)

 

 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment