- Sukses Panen Jagung dan Tomat, Petani Binaan Pertamina EP Jambi Field Siap Garap Lahan yang Lebih Luas
- Walikota Maulana Terharu: Usulan Lahan Sekolah Rakyat Diterima Mensos, Legalitas Dinyatakan Clean and Clear
- Polda Jambi Siap Razia Kendaraan Mati Pajak, Dimulai 21 April 2025
- Pemkot Jambi Buka Seleksi Terbuka Calon Pimpinan BAZNAS 2025–2030, Kadis Kominfo: Kami Ajak Tokoh Islam Profesional Berkontribusi
- Pemkot Jambi Salurkan Bantuan Rp91 Juta untuk Korban Bencana dan Kebakaran
- Wawako Diza: Pemkot Jambi Gencarkan Tes Urine dan Sweeping Judi Online di Kalangan ASN
- Walikota Jambi Hadiri Peluncuran SP2D Online, Langkah Baru Menuju Keuangan Daerah Bebas Korupsi
- Walikota Maulana Meluncurkan Kebijakan Percepatan Layanan BPHTB
- Gelontorkan Dana Rp4,1 Miliar dari BTT, Pemkot Jambi Bangun Jembatan Baru di Jalan Sari Bakti
- Maulana dan Diza Resmi Sandang Gelar Pemangku Adat dan Sri Purwaningsih Dianugerahi Gelar Datin : Tanda Cinta Masyarakat Kota Jambi
Gubernur Al Haris Harap Pembinaan Atlet Harus Sistematis

Keterangan Gambar : Gubernur Al Haris saat membuka Kejuaraan Tanis Lapangan
Mediajambi.com - Pembinaan atlet harus secara sistematis dan berkelanjutan guna mencetak talenta hebat dan berbakat. Hal ini dikemukakan Gubernur Jambi, H Al Haris, pada Pembukaan Kejuaraan Nasional Tenis Lapangan Provinsi Jambi II Tahun 2023, yang berlangsung di Lapangan Tenis Korem 042 / Garuda Putih Jambi, Kamis (26/01/2023).
“Pembinaan atlet tentu tidak hanya fokus di sekolah sekolah saja tapi harus benar benar dilakukan secara sistematis dan berkelanjutan dengan memperbanyak latihan latihan. Kita juga harus menguji kemampuan maupun mental atlet pada penyelenggaraan turnamen seperti ini, baik secara regional maupun nasional guna melahirkan atlet atlet berbakat yang dapat mengharumkan nama Provinsi Jambi,” ujar Al Haris.
Al Haris menuturkan, dalam sebuah turnamen dapat meningkatkan kemampuan para atlet, baik dari segi teknik maupun dari segi mental dan semangat bertanding. Sebuah turnamen juga dapat menjaring bibit bibit muda berbakat yang nantinya bisa terus berkembang sehingga dapat menghasilkan prestasi yang mengharumkan nama Provinsi Jambi.
Lebih lanjut, Al Haris berpesan kepada seluruh pemain, pelatih, official, wasit, dan panitia agar melaksanakan dan mengikuti turnamen dengan sportif dan fair play, junjung tinggi sportivitas. Selain untuk berkompetisi, turnamen ini juga untuk meningkatkan persaudaraan diantara setiap atlet.
- Al Haris: Budaya Penting Untuk Bentuk Karakter Siswa0
- Mantan Sprinter Itu Kini Bergelar Profesor0
- Didamping Artis dan Anak Presiden Erick Thohir Daftarkan Diri Menjadi Ketum PSSI 0
- Porprov XXIII Jambi Digelar 26 Juni 2023 Pertandingkan 40 Cabang Olahraga 0
- Al Haris Lantik 54 Pejabat Eselon III Pemprov Jambi, Ini Nama-namanya0
“Terima kasih kepada seluruh panitia dan pihak yang berkontribusi demi terselenggaranya turnamen ini. Saya sangat mengapresiasi penyelenggaraan turnamen ini, sebagai upaya untuk menggeliatkan olahraga tenis lapangan yang pada akhirnya bisa meningkatkan kualitas dan prestasi olahraga tenis lapangan Provinsi Jambi,” tutup Al Haris.
Ketua Pengurus Provinsi Persatuan Lawn Tenis Indonesia (PELTI) Jambi, H.Fernando Harianto menyampaikan, turnamen ini sebagai momentum dalam mempererat tali silahturahmi antara pemain dan sebagai penjaringan bibit bibit berbakat di Provinsi Jambi. Turnamen ini diikuti dari berbagai daerah dan provinsi lain dengan peserta sebanyak 475 orang dan dilaksanakan di 4 lokasi lapangan tenis. (mas)