Ibu Hesty Haris Hadiri Pembukaan Lomba Senam Kreasi Perwosi Tingkat Nasional Tahun 2022

By MS LEMPOW 30 Nov 2022, 13:16:31 WIB Olahraga
Ibu Hesty Haris Hadiri Pembukaan Lomba Senam Kreasi Perwosi Tingkat Nasional Tahun 2022

Keterangan Gambar : Ketua TP PKK Provinsi Jambi, Ny Hesty Haris berfoto bersama tim Senam Perwosi Jambi dan ibu Menteri Kabinet Kerja.f/yen


Mediajambi.com - Ketua TP PKK Provinsi Jambi, Hj Hesty Haris menghadiri acara Pembukaan Lomba Senam Kreasi Tingkat Nasional tahun 2022 di Tenis Indoor Senayan, Rabu (30/11/2022). Lomba yang diikuti 30 provinsi se Indonesia ini dibuka oleh Ketua Umum Perwosi Ny Tri Suswati Tito Karnavian dan dihadiri sejumlah ibu menteri  yang tergabung dalam Oase kabinet kerja.

Suport diberikan ibu Hesty dengan ikut menyaksikan  penampilan tim Perwosi Jambi yang turun di nomor urut 20. Lomba ini diikuti oleh 41 peserta yang tampil dengan kreasi kreasinya yang indah. 

"Alhamdulillah tim Jambi sudah tampil bagus, kompak gerakannya juga selaras. Soal kemenangan kembali kepada rezeki dari Allah," ujar Ny Hesty.

Ketua Pengprov Perwosi Jambi, Fitriani Ulinda mengucapkan terima kasih atas suport ibu Hesty yang rela menunggu penampilan tim Jambi hingga berjam jam. "Alhamdulillah  hampir 2,5 jam ibu menunggu tim Jambi tampil dan kehadiran beliau membuat anak anak semangat," ujarnya. 

Pelatih Tim Jambi, Sugih Suhartini mengatakan tim sudah tampil semaksimal mungkin. "Tim sudah dipersiapkan sebaik mungkin, pasca menjadi juara Lomba Senam Kreasi se Provinsi Jambi. Mereka mengikuti Pelatda inap sebelum berangkat," jelasnya. (yen)


 

 





Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Semua Komentar

Tinggalkan Komentar :