Program Strategis LAGRO KOJA Hantarkan Kota Jambi Raih Penghargaan Terbaik 2 Nasional Pada I-SIM Award 2025

By MS LEMPOW 19 Nov 2025, 14:42:41 WIB KOTA
Program Strategis LAGRO KOJA Hantarkan Kota Jambi Raih Penghargaan Terbaik 2 Nasional Pada I-SIM Award 2025

Keterangan Gambar : Program Strategis LAGRO KOJA Hantarkan Kota Jambi Raih Penghargaan Terbaik 2 Nasional Pada I-SIM Award 2025


Mediajambi.com (0Jakarta)– Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi kembali sukses meraih penghargaan dikanca Nasional. Kali ini melalui penghargaan yang diraih pada ajang Integrate Sustainable Indonesia Movement (I-SIM) 2025 yang diselenggarakan oleh Kementerian PPN/Bappenas bekerja sama dengan Badan Gizi Nasional (BGN), PT Surveyor Indonesia, APKASI (Asosiasi Pemerintahan Kabupaten Seluruh Indonesia), APEKSI (Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia) dan KKPOD.

Pada ajang ini, Kota Jambi berhasil keluar sebagai juara Terbaik 2 Indonesia’s SDGs Action Awards 2025 kategori Pemerintah Daerah Kota yang digelar pada Rabu (19/11/2025), bertempat di Kementerian PPN/Bappenas RI, Jakarta. Penghargaan dalam bentuk piagam diterima langsung Walikota Jambi, Dr. dr. H. Maulana, M.K.M.

Penghargaan ini diraih setelah Kota Jambi masuk dalam TOP 3 Nasional dalam penjurian Top 5 Kabupaten/Kota Peserta I-SIM Tahun 2025 yang diadakan di Aula Lantai 4, Graha Surveyor Indonesia, Jakarta, Senin (17/11/2025) lalu. 

    Prestasi bergengsi ini diraih juga berkat paparan Wali Kota Jambi, Maulana, yang memaparkan tentang “Lahan Abadi Agro Kota Jambi (LAGRO KOJA)” dihadapan tim juri yang terdiri dari perwakilan unsur Pentahelix (Pemerintah, Akademisi, dan Dunia Usaha) yang memiliki keahlian di bidang pembangunan berkelanjutan. Hasilnya, mengantarkan Pemkot Jambi meraih peringkat kedua terbaik Nasional dari 77 Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia.

    "Alhamdulillah, berkat kerja sama dan sinergi yang baik bersama seluruh pihak dan stakeholder, Pemkot Jambi  melalui Program unggulan Strategis “Lahan Abadi Agro Kota Jambi (LAGRO KOJA)”  terpilih menjadi Juara 2 tingkat Nasional, setelah sebelumnya dinyatakan sebagai Top 5 kemudian masuk ke Top 3, I-SIM 2025," ucap Wali Kota Maulana, usai menerima penghargaan secara langsung.

    Ia mengungkapkan, bahwa prestasi ini membuktikan bahwa inovasi daerah dan kerja keras semua pihak dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

    “Lagro Koja ini dilatarbelakangi oleh tingginya inflasi yang pernah terjadi di Kota Jambi. Oleh karena itu, program strategis ini sangat mempunyai peran penting dalam menekan inflasi di daerah. Selain itu, juga membantu perekonomian terhadap kelompok tani, sehingga meningkatkan produktivitas mereka,” ugkapnya.

    Walikota Maulana juga menyampaikan terimakasih terhadap proses penjurian yang telah berlangsung objektif oleh para profesional berintegritas.

    “Saya juga berterima kasih kepada para juri yang telah memberikan penilaian sesuai prinsip profesionalitas. Mudah-mudahan Kota Jambi terus bisa meraih prestasi melalui berbagai inovasi yang dihasilkan, baik secara Nasional hingga International,” pungkas Walikota Maulana.

    LAGRO Koja merupakan kolaborasi lintas sektor baik internal maupun eksternal, dimana pemerintah Kota Jambi bekerja sama dengan Bank Indonesia, BULOG, BMKG, BRMP dan BPS dalam penyiapan lahan, bantuan SAPRODI, pemasaran hasil, informasi iklim, pembinaan dan pendataan juga telah diisepakati bahwa lahan milik Pemerintah Kota Jambi yaitu Balai Produksi Benih Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan (BPBTPHP) seluas 13,5 Ha sebagai Lahan Abadi Agro Kota Jambi. Yang saat ini, program strategis Pemkot Jambi ini terbukti berhasil meningkatkan produktivitas cabai dari 6,5 ton/hektare menjadi 9 ton/hektare, sekaligus memperkuat kemandirian pasokan hortikultura Kota Jambi.

    Penghargaan yang diraih ini menjadi motivasi baru bagi Kota Jambi untuk terus melaju sebagai daerah yang adaptif, inovatif, dan berorientasi pada kesejahteraan masyarakat untuk mewujudkan Kota Jambi Bahagia dalam mendorong pembangunan berkelanjutan.(*)




    Write a Facebook Comment

    Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

    Semua Komentar

    Tinggalkan Komentar :