- Bupati H Anwar Sadat Dilantik sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Gerakan Pramuka Cabang Tanjung Jabung Barat
- Bupati Tanjung Jabung Barat Menyambut Optimis Peresmian Akatara Gas Processing Facility Milik Jadestone Energy
- Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Menghadiri Musrenbang- RKPD tahun 2026
- Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Pantau Kegiatan Pembersihan Drainase Di Sepanjang Jalan Jenderal Sudirman
- Bupati Tanjung Jabung Barat Membuka Pembinaan Tahap Pertama Qori-Qoriah
- Pemkab Tanjung Jabung Barat Pacu Pembangunan Infrastruktur Jalan Di Kecamatan Seberang Kota
- Sukses Panen Jagung dan Tomat, Petani Binaan Pertamina EP Jambi Field Siap Garap Lahan yang Lebih Luas
- Walikota Maulana Terharu: Usulan Lahan Sekolah Rakyat Diterima Mensos, Legalitas Dinyatakan Clean and Clear
- Polda Jambi Siap Razia Kendaraan Mati Pajak, Dimulai 21 April 2025
- Pemkot Jambi Buka Seleksi Terbuka Calon Pimpinan BAZNAS 2025–2030, Kadis Kominfo: Kami Ajak Tokoh Islam Profesional Berkontribusi
Meriah, Senam Massal 1000 Perempuan Jambi

Keterangan Gambar : Meriah, Senam Massal 1000 Perempuan Jambi/f-mas
Mediajambi.com - Pelaksanaan senam massal 1000 perempuan Jambi Meriah. Senam massal yang terbuka untuk umum dihadiri lebih dari 1000 perempuan. Acara dibuka Ketua Darma Wanita Provinsi Jambi, Iin Kurniasih di Lapangan Kantor Gubernur Jambi.
Ketua Darma Wanita Provinsi Jambi Ny Iin Kurniasih pun ikut senam bersama dari awal hingga akhir. "Saya sangat mengapresiasi kegiatan senam massal 1000 perempuan yang dimotori Pengprov PERWOSI Jambi ini. Mereka merupakan perempuan-perempuan hebat. Ini sebagai bukti perempuan memiliki daya dan kekuatan yang luar biasa," ujarnya.
Dikatakan, perempuan harus sehat agar dapat mewujudkan keluarga yang sejahtera dan bahagia. Dengan olahraga jasmani bisa sehat dan dapat menimbulkan pemikiran yang fositif dalam menghadapi tantangan.
- DWP Merangin, Rawat Lansia Sakit di Gubuk Sebatangkara 0
- Bupati Merangin Ikuti Rakor RTRW Jambi 2023-2043 di Jakarta0
- Tubuh Kadafi Ditemukan Setelah Tiga hari Tenggelam 0
- Piala Dunia 2022: Argentina vs Prancis di Final, Siapa Juaranya0
- Gubernur Al Haris Ajak Kades Bangun Jambi Dari Desa0
"Saya berharap perempuan dapat berpikir cerdas, kreatif dan memiliki inovasi," ucapnya.
Senam massal 1000 perempuan ini juga merupakan rangkaian kegiatan acara peringatan Hari Ibu ke 94 yang jatuh pada tanggal 22 Desember 2022.
Peringatan hari Ibu tahun ini mengusung tema perempuan berdaya Indonesia maju, memiliki makna. Perempuan harus berani tampil menjadi motor penggerak ditengah masyarakat. "Kegiatan ini selaras dengan program Jambi Mantap. Melalui olahraga senam massal diharapkan perempuan Jambi sehat dan berdaya saing," ungkapnya.
Ketua Umum Pengprov Perwosi Jambi Fitriani Ulinda mengatakan kegiatan senam massal 1000 perempuan ini yang pertama kali digelar di Provinsi Jambi. "Kami bersama TP PKK dan Darma Wanita Provinsi Jambi sengaja mengadakan acara ini sebagai ajang mengajak ibu-ibu di Jambi untuk berolahraga. Dan sekaligus silaturahmi dalam rangka hari Ibu tahun 2022," ucapnya.
Kegiatan senam massal menampilkan beberapa jenis olahraga senam. Mulai dari senam kebugaran Indonesia, aerobik, zumba, Poco-Poco, line dance, rentak Kudo, dance mix, dengan instruktur ternama di Jambi.
Selanjutnya melalui kegiatan ini diharapkan ibu-ibu lebih bersemangat berolahraga agar sehat dan bugar. "Dengan ibu ibu sehat akan terciptalah keluarga sejahtera dan tercapainya tujuan Jambi Mantap," jelasnya.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada bapak gubernur Jambi, Pelindung Perwosi Provinsi Jambi Ibu Hesty Haris dan Ibu Ketua Darma Wanita yang telah dan terus mensuport kegiatan Perwosi," ungkapnya.
Selain itu juga mengucapkan terimakasih kepada Sekda, Kepala Biro Kesra, Kepala BI perwakilan Jambi, Kepala Dinas Perkebunan, RSUD Raden Mattaher, BKKBN Provinsi Jambi dan para sponsor yang telah mendukung acara ini.
"Saya mengucapkan terimakasih dan penghargaan kepada para instruktur yang tidak kenal lelah dan terus mengajak masyarakat untuk berolahraga," tambahnya lagi.
Kegiatan di akhiri dengan pengundian door prize. Dengan berbagai hadiah menarik seperti kulkas, TV dan berbagai hadiah lainnya.(mas)