- Pemkab Tanjab Barat Menggelar Apel Gabungan Perangkat Daerah Dirangkaikan dengan Halal Bihalal Seluruh Pegawai
- Bupati H. Anwar Sadat Menghadiri Rapat Paripurna Ketiga, Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Terhadap LKPJ 2024
- Bupati Tanjung Jabung Barat Memimpin Langsung Rakor Instruksi Presiden RI Terkait Pembentukan Satgas PSN
- Bupati Tanjung Jabung Barat Mengikuti Kegiatan Road To Kajanglako XIII
- Bupati H Anwar Sadat Dilantik sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Gerakan Pramuka Cabang Tanjung Jabung Barat
- Bupati Tanjung Jabung Barat Menyambut Optimis Peresmian Akatara Gas Processing Facility Milik Jadestone Energy
- Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Menghadiri Musrenbang- RKPD tahun 2026
- Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Pantau Kegiatan Pembersihan Drainase Di Sepanjang Jalan Jenderal Sudirman
- Bupati Tanjung Jabung Barat Membuka Pembinaan Tahap Pertama Qori-Qoriah
- Pemkab Tanjung Jabung Barat Pacu Pembangunan Infrastruktur Jalan Di Kecamatan Seberang Kota
Siswa SMKN1 Tanjab Barat Demo Tuntut Kepsek Mundur

Keterangan Gambar : Siswa SMKN1 Tanjab Barat Demo Tuntut Kepsek Mundur
Mediajambi. com - Merasa gerah dengan situasinya di sekolahnya, siswa dan siswi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Tanjab Barat melakukan aksi demo di halaman sekolah, Senin (7/11/2022). Mereka menuntut agar plt kepala sekolah, Nurliah segera turun dari jabatannya.
"Sekolah terlalu banyak aturan dengan kepemimpinan sekarang, sehingga kami tidak merasakan kenyamanan belajar," ujar seorang siswa. Beberapa siswa berulangkali mengatakan agar kepala sekolah segera mundur. "Kepsek ini terlalu arogan dengan siswa dan memaksakan kehendak sendiri," ujar mereka. Siswa dan siswi juga membawa selembaran yang bertuliskan, 'Stop Arogansi, kami butuh kepsek hangat dan bersahaja, kami rindu kepsek yang dulu, merdeka belajar, kami tidak melawan kami hanya menuntut hak kami dan lain sebagainya'.
Selain mempertanyakan dana ATK dana BOS, mereka juga mempertanyakan fungsi Satpam di sekolah itu karena helm mereka sering hilang.
- Ini Dia Agenda Besar SMSI Jambi Bulan November Pelantikan, Rakernas, Porwanas dan ke Taiwan0
- Wabub Tanjab Barat Membuka MTQ Kecamatan Muara Papalik0
- Pengurus SMSI Jambi Dilantik 19 November 0
- Komisi II DPRD Kota Lakukan Rapat Dengar Pendapat0
- DPRD Kota Jambi Gelar Rapat Paripurna Penyampaian Laporan Hasil Kerja Banggar0
Aksi demo ini berlangsung mulai pukul 10.00 wib ini berlangsung lancar dan tertib. Ada 14 tuntutan dalam kamar demo termasuk menuntut beberapa hak mereka yang tidak pernah dipenuhi kepsek berupa anggaran kegiatan, padahal dana komite naik. "Kami butuh kejelasan tentang dana komite, setiap meminta anggaran untuk kegiatan selalu dikatakan tidak ada. Padahal dana komite naik," ungkap seorang siswa.
"Turunkan nominal uang komite seperti semula. Pertanyakan kemana dana ATK dan Dana Bos? Spidol, sapu, serokan, buku absen," ujar orator aksi. Selain itu mereka juga protes karena baju seragam yang belum selesai hingga WC yang rusak. (yen)