- Cerita Srikandi Perubahan, Dari Lapas kini Buka Lapangan Kerja
- Inflasi Provinsi Jambi 0,32 pada Maret 2025, Andil Terbesar Disumbang Tarif Listrik
- Pemkab Tanjab Barat Menggelar Apel Gabungan Perangkat Daerah Dirangkaikan dengan Halal Bihalal Seluruh Pegawai
- Bupati H. Anwar Sadat Menghadiri Rapat Paripurna Ketiga, Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Terhadap LKPJ 2024
- Bupati Tanjung Jabung Barat Memimpin Langsung Rakor Instruksi Presiden RI Terkait Pembentukan Satgas PSN
- Bupati Tanjung Jabung Barat Mengikuti Kegiatan Road To Kajanglako XIII
- Bupati H Anwar Sadat Dilantik sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Gerakan Pramuka Cabang Tanjung Jabung Barat
- Bupati Tanjung Jabung Barat Menyambut Optimis Peresmian Akatara Gas Processing Facility Milik Jadestone Energy
- Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Menghadiri Musrenbang- RKPD tahun 2026
- Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Pantau Kegiatan Pembersihan Drainase Di Sepanjang Jalan Jenderal Sudirman
Prioritaskan Penangganan ISPA, Edi Purwanto: Cek Alat dan Obat-obatan di Puskesmas dan Rumah Sakit

Keterangan Gambar : Minta Dinkes Jambi Prioritaskan Penangganan ISPA, Edi Purwanto: Cek Alat dan Obat-obatan di Puskesmas dan Rumah Sakit
Mediajambi.com- Kondisi kabut asap yang masih terjadi di
Provinsi Jambi mendapat perhatian khusus dari Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi
Purwanto. Ia meminta kepada Pemerintah Provinsi Jambi dalam hal ini Dinas
Kesehatan Provinsi Jambi untuk memastikan prioritas pelayanan kesehatan bagi
masyarakat terkena Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA).
Edi Purwanto meminta kepada Dinas Kesehatan Provinsi Jambi
untuk memastikan ketersediaan peralatan medis di setiap puskemas hingga rumah sakit.
Hal ini sebagai upaya penanganan dalam kondisi kabut asap akibat terjadinya
kebakaran hutan dan lahan.
"Dalam Kondisi kabut asap saat ini kita minta kepada
dinas kesehatan provinsi jambi memastikan seluruh peralatan medis, mulai dari
oksigen, kemudian masker, obat-obatan ini dipastikan betul tersedia dan bisa
digunakan di puskesmas sampai rumah sakit,"tegasnya.
Disisi lain, Edi Purwanto mengingatkan kepada pihak
puskesmas hingga rumah sakit untuk dapat memberikan pelayanan prima kepada
masyarakat yang berobat, termasuk masyarakat yang mengalami ISPA. Edi Purwanto
tidak menginginkan adanya kabar masyarakat datang berobat yang kemudian tidak
terlayani.
"Seluruh petugas kesehatan kita minta berikan pelayanan
yang prima kepada seluruh masyarakat yang berobat, termasuk pasien ISPA
ini,"tegasnya.
Disisi lain, Edi Purwanto meminta kepada Dinas Kesehatan
Provinsi Jambi untuk memastikan seluruh ketersediaan peralatan medis di
puskesmas hingga rumah sakit. Sementara itu, Edi Purwanto juga meminta kepada
Pemerintah Provinsi Jambi untuk cepat tangap melihat kondisi udara di Provinsi
Jambi yang saat ini tidak sehat karena kabut asap.
"Jangan sampai nanti ada peralatan yang tidak ada
kemudian masyarakat kita terlambat tertangani. Maka kita minta dinkes pastikan
ketersediaan peralatan medis ini. Pemerintah kita dorong untuk cepat tanggap
dalam kondisi seperti ini,"pungkasnya.(*)