Lomba Perahu Hias HUT Provinsi Jambi ke 66 Hidupkan Suasana di Sungai Batanghari

By MS LEMPOW 08 Jan 2023, 16:07:43 WIB KOTA
Lomba Perahu Hias HUT Provinsi Jambi ke 66 Hidupkan Suasana di Sungai Batanghari

Keterangan Gambar : Lomba Perahu Hias HUT Provinsi Jambi ke 66 Hidupkan Suasana di Sungai Batanghari


Mediajambi.com - Puluhan perahu menggunakan berbagai hiasan yang menarik, berparade di Sungai Batanghari Jambi di Kota Jambi, Minggu siang (8/1/2023). Perahu perahu itu mengikuti Lomba Perahu Hias dalam rangka HUT Provinsi Jambi ke 66.

Lomba ini juga menyedot perhatian masyarakat yang membawa keluarganya menonton acara ini.

Start lomba di mulai di sekitar Pasar Angso Duo dilepas oleh Gubernur Jambi, H Al Haris. Usai melepas parade perahu hias, Al Haris didampingi Sekda Pemprov Jambi, Sudirman dan sejumlah pejabat teras lainnya mengemudikan speed boat kembali ke tempat finish tepat di depan rumah dinas Gubernur Jambi, kawasan Tanggo Rajo.

Lomba perahu hias diikuti oleh peserta dari Dinas, instansi pemerintah  dan utusan dari sejumlah kabupaten serta Bank Jambi. Para peserta menghiasi perahunya dengan kekhasan daerahnya masing masing. Perahu dari Pemkab Muaro Jambi menggunakan ornamen Ikan Patin, sedangkan Bank Jambi menampilkan Gedung 9 dalam bentuk mini di perahunya. Beberapa perahu juga menampilkan penganten berbusana adat, dengan musik kompangan dan nyanyian lagu Jambi.

Sehari sebelumnya, digelar Lomba Pacu Perahu Tradisional dan Perahu Naga di  Sungai Batanghari, Jambi, Sabtu (7/1/2023). Lomba diikuti puluhan komunitas, perwakilan desa, dan para atlet dari beberapa pengurus cabang (Pengcab) Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI)

Gubernur Jambi, Al Haris mengatakan lomba perahu hias itu merupakan bagian upaya melestarikan dan memanfaatkan  potensi sungai Batanghari yang memiliki keunggulan yang dapat mengangkat ekonomi masyarakat. Tidak hanya melalui sumber daya alam, namun juga melalui wisata tradisi dan budaya tanpa menggeser identitas khas masyarakat Sungai Batanghari, serta yang paling penting adalah terjaga Daerah Aliran Sungai Batanghari beserta ekosistemnya demi generasi selanjutnya. (Lin)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Semua Komentar

Tinggalkan Komentar :