- Pemkab Tanjab Barat Menggelar Apel Gabungan Perangkat Daerah Dirangkaikan dengan Halal Bihalal Seluruh Pegawai
- Bupati H. Anwar Sadat Menghadiri Rapat Paripurna Ketiga, Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Terhadap LKPJ 2024
- Bupati Tanjung Jabung Barat Memimpin Langsung Rakor Instruksi Presiden RI Terkait Pembentukan Satgas PSN
- Bupati Tanjung Jabung Barat Mengikuti Kegiatan Road To Kajanglako XIII
- Bupati H Anwar Sadat Dilantik sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Gerakan Pramuka Cabang Tanjung Jabung Barat
- Bupati Tanjung Jabung Barat Menyambut Optimis Peresmian Akatara Gas Processing Facility Milik Jadestone Energy
- Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Menghadiri Musrenbang- RKPD tahun 2026
- Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Pantau Kegiatan Pembersihan Drainase Di Sepanjang Jalan Jenderal Sudirman
- Bupati Tanjung Jabung Barat Membuka Pembinaan Tahap Pertama Qori-Qoriah
- Pemkab Tanjung Jabung Barat Pacu Pembangunan Infrastruktur Jalan Di Kecamatan Seberang Kota
Walikota Jambi Pimpin Upacara Bendera, Berharap Perekonomian Akan Lebih Membaik

Keterangan Gambar : Walikota Jambi Pimpin Upacara Bendera, Berharap Perekonomian Akan Lebih Membaik
Mediajambi.com - Upacara pengibaran bendera merah putih dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) ke 77 Republik Indonesia (RI), Rabu (17/8/2022) berlangsung lancar dan khidmad. Walikota Jambi, Syarif Fasha sebagai inspektur upacara (IRUP).
Fasha menyampaikan harapan pada peringatan HUT ke 77 RI tahun 2022 perekonomian akan lebih membaik dan dapat pulih seperti tahun-tahun sebelum pandemi.
"Dengan tema "Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat" memang cocok dengan situasi saat ini setelah pandemi atau memasuki masa endemi, mudah-mudahan di tahun 2022 ini dimulai ekonomi lebih baik lagi dan kembali pulih seperti tahun 2019," katanya usai mengikuti peringatan HUT Ke 77 Republik Indonesia di Istana Merdeka secara virtual di lapangan tenis Kantor Dinas Pendidikan Kota Jambi.
- Upacara Kemerdekaan di Balai Kota Jambi Berlangsung Khidmat0
- Putra Absor Inginkan Pendidikan Kota Jambi Lebih Baik0
- Capaska Kota Jambi Resmi Dikukuhkan0
- Walikota Jambi Fasha Mencanangkan Program SSK0
- Top 3 Pemenang Kompetisi AHM Best Student Regional Jambi 2022 0
Walikota Jambi Syarif Fasha juga mengajak masyarakat khususnya masyarakat kota Jambi bersama-sama memulihkan ekonomi dan sektor lainnya di Kota Jambi.
"Pemerintah kota Jambi mohon doa dan dukungan masyarakat kota Jambi untuk bersama-sama memulihkan ekonomi Kota Jambi dan sektor lainnya," sebutnya.
Walikota Jambi juga mengingatkan masyarakat kota Jambi harus tetap waspada dan selalu menerapkan pola hidup bersih dan sehat mengingat Covid 19 masih ada disekitar kita.
Selain itu dia juga menghimbau agar masyarakat mencegah dan menghindari penyebaran berita-berita HOAX atau berita bohong yang sering beredar melalui media sosial.
"Terkait isu-isu di media sosial kami juga mengimbau masyarakat kota Jambi agar dicek dulu kebenarannya, jangan nanti video yang belum tahu kebenarannya disebar ke akun-akun media sosial guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, saring terlebih dahulu baru di share bukan share dulu baru saring," tegasnya.
"Kami lihat makin lama masyarakat makin hobi sekali membuat video hal-hal yang belum tentu kebenarannya, maka itu saring dulu sebelum share agar tidak menyebar dampak-dampak yang tidak diinginkan," tambah Fasha.
Dia juga mengatakan di HUT ke 77 RI Pemerintah kota Jambi terus berupaya memulihkan sektor ekonomi, pendididikan, pembangunan, dan sektor-sektor lainnya.
Untuk memulihkan ekonomi Kota Jambi, Pemerintah Kota Jambi terus berupaya menggenjot Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui pajak dan lainnya.
"Pemerintah Kota sedang memaksimalkan PAD, jika PAD kita naik bisa bangun lebih banyak dan banyak program kita untuk masyarakat menggunakan PAD," sebut Fasha.
Dari sisi pendidikan pemerintah Kota Jambi tingkat SD/Madrasah dan SMP/MTS sederajat di kota Jambi juga memaksimalkan Jambi Cerdas untuk mendorong semua anak di kota Jambi dapat bersekolah.
"Pendidikan saat ini untuk SD SMP Alhamdulillah kami tidak lagi mendengar ada masyarakat yang tidak bisa sekolah karena tidak punya dana karena kami punya program Jambi Cerdas, kami alokasikan dana apabila ada masyarakat yang tidak bisa sekolah karena biaya, laporkan kepada kami karena itu menjadi tanggung jawab Kami Alhamdulillah setelah program ini disalurkan tidak ada lagi yang terdengar tidak ada yang bisa sekolah," jelasnya.
Pada peringatan HUT RI , Pemerintah Kota Jambi juga memberikan tali asih kepada veteran di Kota Jambi sebagai ucapan terimakasih atas perjuangan para veteran.(Yen)