- Sukses Panen Jagung dan Tomat, Petani Binaan Pertamina EP Jambi Field Siap Garap Lahan yang Lebih Luas
- Walikota Maulana Terharu: Usulan Lahan Sekolah Rakyat Diterima Mensos, Legalitas Dinyatakan Clean and Clear
- Polda Jambi Siap Razia Kendaraan Mati Pajak, Dimulai 21 April 2025
- Pemkot Jambi Buka Seleksi Terbuka Calon Pimpinan BAZNAS 2025–2030, Kadis Kominfo: Kami Ajak Tokoh Islam Profesional Berkontribusi
- Pemkot Jambi Salurkan Bantuan Rp91 Juta untuk Korban Bencana dan Kebakaran
- Wawako Diza: Pemkot Jambi Gencarkan Tes Urine dan Sweeping Judi Online di Kalangan ASN
- Walikota Jambi Hadiri Peluncuran SP2D Online, Langkah Baru Menuju Keuangan Daerah Bebas Korupsi
- Walikota Maulana Meluncurkan Kebijakan Percepatan Layanan BPHTB
- Gelontorkan Dana Rp4,1 Miliar dari BTT, Pemkot Jambi Bangun Jembatan Baru di Jalan Sari Bakti
- Maulana dan Diza Resmi Sandang Gelar Pemangku Adat dan Sri Purwaningsih Dianugerahi Gelar Datin : Tanda Cinta Masyarakat Kota Jambi
Kopda Ihsan Satria Menyisihkan Sebagian Uangnya untuk Berikan Susu dan Vitamin Kepada Anak-Anak di Desa Binaan

Keterangan Gambar : Kopda Ihsan Satria Menyisihkan Sebagian Uangnya untuk Berikan Susu dan Vitamin Kepada Anak-Anak di Desa Binaan
Mediajambi.com (Merangin) – Kepedulian Babinsa terhadap
kesehatan anak-anak di wilayah binaannya kembali terlihat nyata. Kopda Ihsan
Satria, Babinsa Koramil 420-07/Sei Manau, Kodim 0420/Sarko, secara rutin setiap
bulan menyisihkan sebagian rezekinya untuk memberikan susu dan vitamin kepada
anak-anak di Posyandu dan sekolah-sekolah di Desa Baru Pangkalan Jambu,
Kecamatan Pangkalan Jambu, Kabupaten Merangin. Program ini sudah berjalan
selama dua bulan dan mendapat sambutan hangat dari masyarakat setempat.
Kegiatan sosial ini dilaksanakan dengan tujuan untuk
meningkatkan gizi dan kesehatan anak-anak, yang merupakan investasi jangka
panjang bagi masa depan mereka. Setiap bulannya, Kopda Ihsan Satria bekerja
sama dengan Bidan Desa, Ibu Desi, untuk memastikan distribusi susu, vitamin,
dan makanan tambahan dapat berjalan dengan lancar di Posyandu serta di beberapa
sekolah dasar dan menengah yang ada di desa tersebut.
“Sebagai Babinsa, saya merasa bertanggung jawab untuk ikut
serta dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama bagi anak-anak yang
membutuhkan asupan gizi yang cukup. Meskipun hanya melalui bantuan susu dan
vitamin, saya berharap ini bisa membantu tumbuh kembang mereka agar lebih sehat
dan kuat,” ujar Kopda Ihsan Satria.
Kegiatan ini tidak hanya mempererat hubungan antara TNI dan
masyarakat, tetapi juga mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap
kesehatan anak-anak mereka. Ibu Desi, selaku Bidan Desa, juga menambahkan,
“Bantuan susu dan vitamin ini sangat bermanfaat untuk menunjang gizi anak-anak
di Desa Baru Pangkalan Jambu. Kami sangat mengapresiasi kepedulian Babinsa yang
selalu mendukung program kesehatan di desa kami.”
Dengan program ini, diharapkan anak-anak di Desa Baru
Pangkalan Jambu mendapatkan asupan gizi yang lebih baik, sehingga dapat tumbuh
dengan optimal dan siap menghadapi masa depan. Kopda Ihsan Satria berkomitmen
untuk melanjutkan kegiatan sosial ini sebagai bagian dari pengabdiannya kepada
masyarakat dan bangsa.(mcdim0420).(*)